Beli vocher aplikasi di Google Play menggunakan aplikasi DANA sangat mudah dan cepat dan tentunya bebas biaya tambahan.
Enaknya lagi, kita bisa membeli vocher minimal Rp 5.000, jadi kita bisa mengepaskan dengan harga aplikasi yang ingin kita beli.
Namun, untuk membeli aplikasi lewat DANA kita harus melalui 2 langkah proses. Beli vocher melalui DANA dan memasukan saldo ke Google Play, setelah itu saldo digunakan untuk membeli aplikasi.
Beli Vocher Google Play dengan DANA
Sebelum membeli aplikasi, kamu harus membeli vocher google play terlebih dulu melalui dana, berikut caranya:
1. Saya anggap di sini kamu sudah memiliki aplikasi DANA dan saldo untuk membeli aplikasi.
2. Masuk ke aplikasi DANA dan pilih menu Lihat Semua (untuk menampilkan semua menu).
3. Selanjutnya, pilih Vocher Digital dan pilih Google Play.
4. Sekarang pilih nominal vocher yang kamu beli kemudian bayar seperti biasa.
5. Selanjutnya untuk memasukkan vocehr, silahkan pergi ke menu utama dan pilih menu pocket – kode vocher, pilih vocher yang kamu beli maka kode vocher akan muncul.
Tips: Jika harga aplikasi 75.000, kamu bisa melakukan transaksi 3 kali yaitu 50.000, 20.000 dan 5.000 dengan mengulang cara yang sama. Karena selama kode belum digunakan maka tidak akan hangus dan tetap tersimpan di vocher DANA. Jadi tidak usah khwatir vocher hilang atau hangus.
Cara memasukkan Vocher yang dibeli dari dana ke Google Play
Setelah berasal melakukan pembelian sesuai dengan harga aplikasi, silahkan masukkan voder ke google play.
6. Sebelum membeli aplikasi, pastikan kamu ingat sandi email atau akun google yang kamu pakai karena pada saat pembelian aplikasi, biasanya kita diminta untuk memasukkan sandi.
7. Selanjutnya, masuk ke Google Play – pilih akun kamu yang ada di pojok kanan atas.
8. Kemudian akan muncul beberapa menu. Pilih Pembayaran & langganan.
9. Pilih Metode Pembayaran kemudian pilih Tukarkan Kode.
10. Masukkan kode yang kita beli dari DANA tadi (baca step no. 5). Jika memiliki beberapa kode vocher, kamu bisa memasukannya secara berurutan.
11. Setelah selesai, maka google play akan memiliki saldo. Kamu bisa menggunakan saldo ini untuk belanja aplikasi apapun di Google play.
Kelebihan membeli aplikasi dengan DANA
Berikut kelebihan membeli aplikasi di Google Play dengan DANA
- Bisa membeli vocher minimal 5.000
- Tanpa ada biaya tambahan
- Cepat dan mudah
Kesimpulan
Tak hanya DANA, kita dapat membeli aplikasi dengan metode lain selain pulsa dan beli vocher di Indomaret/Alfamaret. Namun kita dapat menggunakan OVO, Shopeepay, Gopay, Doku dan kartu kerdit atau debit.
Untuk cara pembeliannya hampir sama tinggal memilih metode pembayarannya saja.
Itulah Cara beli aplikasi di Google Play dengan DANA, semoga bermanfaat….